RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PELELANGAN IKAN SECARA TERPUSAT DI KABUPATEN BATANG

Penulis

  • Nurul Amalia STMIK Widya Pratama Pekalongan
  • Haning Dwi Sunintan STMIK Widya Pratama Pekalongan
  • Hari Agung Budijanto STMIK Widya Pratama Pekalongan

DOI:

https://doi.org/10.55686/ristek.v5i1.89

Kata Kunci:

Dinas Perikanan da Kelautan, Pelelangan Ikan, Waterfall

Abstrak

Hasil Pelelangan ikan merupakan salah satu sumber pendapatan asli daerah yang harus
dilaporkan setiap periode. Suatu Informasi akan memiliki kualitas yang baik apabila informasi
tersebut akurat, tepat waktu dan relevan. Dalam pengelolaan Pendataan transaksi lelang ikan
di TPI dilakukan dengan cara sederhana yaitu pencatatan pada buku dan selanjutanya akan
dilakukan rekapitulasi. Hasil laporan pelelangan ikan akan dilaporkan secara langsung pada
Lembaga pelelangan pusat. Lembaga pelelangan pusat akan mengelola laporan transaksi dari
beberapa TPI untuk menentukan besaran pendapatan retribusi dan pembagian distribusi dari
hasil pelelangan ikan. Sistem tersebut memiliki kendala yaitu waktu yang dibutuhkan relatif
lama dalam melakukan rekapitulasi pendapatan transaksi serta dalam menyusun atau
pembuatan laporan. Selain itu tidak terhubungnya data yang ada di tiap-tiap TPI dengan data
pada Lembaga Pelelangan pusat membuat sulitnya melakukan kontrol pada TPI serta tidak
diketahuinya statistik hasil pendapatan lelang dari periode ke periode. Mengacu pada proses
pengolahan hasil transaksi lelang ikan yang kurang efektif dan efisien sehingga menghambat
proses pembuatan laporan hasil lelang ikan. Dengan adanya permasalahan tersebut maka
dilakukan rancang bangun sistem informasi menejemen pelelangan ikan yang dapat
mempermudah pendataan pelelangan ikan pada tiap-tiap TPI dan Lembaga Pelelangan Ikan.
Sistem tersebut dirancang untuk digunakan petugas TPI mengelola pelelangan ikan, melakukan pelaporan ke pusat secara real time, serta mempermudah pihak pusat dalam melakukan
pembagian distribusi dan retribusi, serta dalam membuat laporan dan menampilkan statistik
pendapatan lelang tiap periode, sehingga menghasilkan informasi dengan cepat, yang dapat
menjadi pendukung pengambilan keputusan. Metode pengembangan sistem yang digunakan
dalam pengembangan system tersebut adalah waterfall.

Referensi

N. R. &. S. I. Anisah, "KAJIAN MANAJEMEN PEMASARAN IKAN PINDANG LAYANG DI KOTA TEGAL MARKETING MANGEMENT REVIEW OF PRESERVED LAYANG FISH IN TEGAL CITY," Jurnal Pasir Laut, 2010.

G. B. Devis, Sistem Informasi Manejemen, Jakarta: PT Pustaka Binaman, 1991.

J. Hartono, Analisis dan Desain Sistem Informasi, Yogyakarta: Andi Offset, 2005.

J. Hartono, Sistem Teknologi Informasi, Yogyakarta: Andi Offset, 2009.

R. Pressman, Software Engineering : A Practioner's Approach, 5th McGrawHill, 2002.

M. Sudiono, engaruh Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Cilacap Terhadap Kondisi Sosial Ekonomi Dan Sosial Budaya Masyarakat Nelayan Cilacap, Semarang: Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Semarang, 2002.

T. Sutabri, Sistem Informasi Manajemen, Yogyakarta: Andi, 2005.

Unduhan

Diterbitkan

20-01-2022 — Diperbaharui pada 05-11-2020